Posted by Taretan Edisi Online
Pada kesempatan kali ini kita akan mengupas sosok Manajer Area Situbondo periode tahun 2013-2014 yang baru saja mutasi sebagai Manajer Area Medan pada tanggal 2 Desember 2014 kemarin. Beliau adalah TAUFIK HIDAYAT, MM, M.Eng.Sc. Pria yang identik dengan nomor 7 ini lahir di Kota Binjai. Beliau mengenyam pendidikan dimulai dari SD-SMA di Binjai Sumatera Utara, D3 Teknik Mesin Politeknik Unsayaiah Aceh, S1 Teknik Mesin Univ Muhammadiah Pontianak Kalbar, S2 Magister Manajemen (Marketing) Univ Tanjung Pura Pontianak Kalbar, S2 Teknik Mesin (M.Eng.Sc) di Curtin University – Perth Western Australia. Sementara karir di PLN diawali dari PLN Wilayah Kalimantan Barat dan kemudian mutasi promosi sebagai Manajer Area Sigli di Wil Aceh dan dilanjutkan sebagai Manajer Area Situbondo di Dis Jatim sejak 19 Sep 2013, dan terakhir ini di mutasikan kembali menjadi Manajer Area Medan – Wil Sumut sejak 2 Des 2014. sedangkan untuk kompetensi yang beliau kuasai antara lain mengelola PLN Area, Mengelola PLN Sektor Pembangkitan, Mengoperasikan dan Memelihara PLTD dan PLTG, Melakukan Pengadaan Barang/Jasa, Melakukan Asessmen SDM Bidang Pembangkitan, Welding Inspector.
Penggila Bola (read;gibol) dan Avenged 7 fold (Rock On!!) ini memliki ketertarikan terhadap aspek Lingkungan, Arsitektur, Psikologi, dan Spiritual, hal tersebut sangat ketantara terlihat dari moto dalam kehidupannya yaitu PIN (Pilih – Ikhlaskan – Nikmati) dengan penjabaran bahwa dalam kehidupan sehari-hari yang tidak pernah terlepas dari proses memilih tindakan-tindakan, pasti ada satu tahapan dimana harus memilih, bahkan untuk bersedih atau berbahagia pun itu pun sesungguhnya dari hasil (proses) pilihan kita, selanjutnya ikhlaskan pilihan-pilihan yang telah dibuat tersebut agar tidak menyesalinya serta agar tidak mengeluh setelahnya. Lalu setelah mengikhlaskan pilihan tersebut mari dinikmati saja apa yg telah kita ikhlaskan tersebut. Niscaya hidup menjadi terasa lebih mudah, hidup terasa lebih indah, sungguh sangat bermakna bukan filosofi moto hidup bapak satu ini.
Sedangkan untuk moto dalam bekerja beliau memegang prinsip bahwa jika ada kemauan pasti bisa dan apabila ditambah dengan “semangat” pasti hasilnya akan jauh lebih baik. Terlihat dari setiap prinsip, moto, dan filosofi beliau mungkin tidak terlalu berlebihan kalau ada anggapan bahwa beliau selain menjadi manajer Area juga mampu menjadi seorang motivator dilingkungan PLN Area Situbondo yang mampu membangkitkan semangat kerja bawahannya. Selama masa kepemimpinan beliau berhasil membuat PLN Area Situbondo berada pada ranking 7 (point 95,69) di pencapaian KPI s.d posisi bulan November 2014 mengalahkan Area Metropolis, pencapaian ini sungguh sangat membahagiakan sekaligus membanggakan bagi setiap pegawai PLN Area Situbondo, lalu apa saja yang menjadi rahasia kesuksesan beliau dalam mengelola layer Area ini, berikut merupakan sedikit penyampaian dari beliau ” Dalam memimpin saya senang menggunakan psikologi (maaf) dog, yaitu TENANG dan TEGAS (Calm and Assertive). Tentunya ditambah memberi contoh teladan yang baik sesuai poin terkahir dari Sapta Tajjin Palappa yang setiap pagi kita ucapkan saat Coffee Morning di Situbondo yakni “Akulah Panutan”. Dalam mengelola suatu institusi yang pertama disentuh tentu SDM nya lebih dahulu karena SDM lah faktor penentu utama keberhasilan. Caranya dengan menciptakan suasana persaudaraan dan kekeluargaan yang akrab, sehingga tercipta rasa saling sayang menyayangi, timbul keikhlasan dalam bekerja, dan muncul rasa memiliki perusahaan ini, yang pada akhirnya para pegawai akan mampu memotivasi dirinya sendiri shg pegawai akan mencurahkan semua fikiran dan kerja kerasnya dengan ikhlas”. Mudah-mudahan tips ini bisa menjadi inspirasi bagi pemimpin dan calon pemimpin yang sekarang bertugas dilingkungan kerja kita.
Pernah ada seseorang yang mengatakan “bahwa setiap pesta pasti akan berakhir” begitu pun dengan masa kepemimpinan beliau yang hanya selama 1 tahun 2 bulan di PLN Area Situbondo karena beliau harus mutasi dengan menjabat sebagai Manajer di PLN Area Medan, memang sungguh sangat terasa singkat bahkan rasanya seakan tidak ingin ada perpisahan, karena sosok beliau yang dikenal supel dengan berbagai kalangan dan menyenangkan membuat setiap orang yang terlibat dalam lingkungan kerja merasakan kehilangan. Inilah kesan dan pesan beliau mengenai selama menjabat sebagai Manajer Area PLN Situbondo, Kesan selama di Stb: Beruntung pernah berada di PLN Situbondo dimana rasa kekeluargaannya yang erat. Beruntung punya staf yg hebat2 baik anak2 muda juga para senior yg mengayomi sehingga dapat saling isi dan saling bersinergi. Demikian pula teman2 OS nya yang selalu kerja dengan penuh semangat. Sehingga perjalanan selama di Situbondo menjadi lebih mudah ditambah PLN Disjatim yang sudah sangat mature dengan sistem yang tertata baik plus pengendalian yang kuat membuat unit-unit di bawahnya selalu berupaya memberikan yang terbaik. Pengalaman selama di Situbondo merupakan bekal yang cukup untuk meniti karir di tempat selanjutnya.
Pesan: Semangat dalam diri harus terus kita bakar, karena dengan modal semangat, yang lemah dapat mengalahkan yang kuat. Jangan pernah berhenti berusaha sampai tujuan tercapai, karena “selalu ada cara yang berbeda – selalu ada hasil yang lebih baik”. Jangan pernah berhenti belajar, karena segala sesuatu berubah. Mari hidup dengan berbahagia... karena bahagia adalah pilihan.
Terimakasih banyak atas semuanya pak, Semoga Sukses di tempat kerja yang baru. Cheers.. Rock On !!